from Rp110.000
Check Availability

Wisata Alas Ketonggo Srigati Ngawi 1 Hari

Dusun Brendil Provinsi, Hutan, Babadan, Kec. Paron, Kabupaten Ngawi, Jawa Timur 63253
Not Rated
Duration

10 Jam

Cancellation

No Cancellation

Group Size

18 people

Languages

___

Alas Ketonggo berlokasi di Desa Babadan, Kecamatan Paron, Kabupaten Ngawi, Jawa Timur. Lokasi Alas Ketonggo atau Alas Srigati berada sekitar 12 km dari pusat Kabupaten Ngawi.

“Alas Ketonggo mempunyai arti tersendiri. Alas berarti hutan, Ketonggo berasal dari kata katon (terlihat) dan onggo (makhluk halus) atau makhluk halus yang katon atau kelihatan”.

Wisata spiritual di Alas Ketonggo ini diberi nama Palereman Alas Ketonggo Srigati.

Hutan di kawasan Gunung Lawu ini merupakan salah satu petilasan raja terakhir Kerajaan Majapahit, Prabu Brawijaya V. Sang raja konon beristirahat di Alas Ketonggo setelah lari dari Kerajaan Mahapahit karena diserang pasukan Demak di bawah pimpinan Raden Patah. Pada saat itu, Brawijaya V dikisahkan berencana akan pergi ke puncak Gunung Lawu.

Prabu Brawijaya V kemudian melepas semua artibut kerajaannya berupa jubah, mahkota, serta benda-benda pusaka yang kemudian raib di kawasan hutan ini. Sang raja kemudian menyucikan diri Kali Tempur, sungai kini lokasinya tak jauh dari suatu punden di Alas Ketonggo.

Terdapat sembilan petilasan yang berada di area tersebut antara lain: Palenggahan Agung Srigati, Korigapit, Palenggahan Soekarno, Kali Tempur, Pundhen Tugu Mas, Punden Sendang Drajat, Punden Watu Dakon, Gua Sidodadi, Punduk Legak Kecak. Para pengunjung yang berminat mengelilingi sembilan lokasi tersebut namun tanpa ritual diperlukan waktu sekitar satu hingga dua jam. Terdapat satu lokasi lain yang masih berhubungan dengan Alas Ketonggo ini, namanya Umbul Jambe yang berlokasi masih satu desa berjarak 2 km dari sini.

Hutan yang disakralkan tersebut menjadi salah satu destinasi wisata di Kabupaten Ngawi, Jawa Timur. Setiap hari tertentu seperti Jumat Pon dan Jumat Legi pada bulan Suro, Pesanggrahan Srigati di hutan tersebut dikunjungi banyak peziarah baik dari lokal maupun mancanegara.

 

Highlights

  • Palenggahan Agung Srigati,
  • Korigapit,
  • Palenggahan Soekarno,
  • Kali Tempur,
  • Pundhen Tugu Mas,
  • Punden Sendang Drajat,
  • Punden Watu Dakon,
  • Gua Sidodadi,
  • Punduk Legak Kecak

Bulk discount (by Amount)

Bulk discount adult
# Discount group From adult To adult Value
1 14 Peserta 14 14 Rp-350.000
2 15 Peserta 15 15 Rp-300.000
3 16 Peserta 16 16 Rp-160.000
4 17 Peserta 17 17 Rp-85.000
5 18 Peserta 18 18 Rp0

16.00
16.00

Keberangkatan dari Kota Solo via toll menuju Kota Ngawi, Jawa Timur

18.00
18.00

Tiba di Ngawi, istirahat dan shalat berjamaah, perjalanan dilanjutkan menuju Alas Ketonggo

19.00
19.00

Ziarah atau mengunjungi 1 kawasan atau beberapa sesuai dengan tujuan peserta. Anda akan dibimbing oleh pemandu.

  • Transportasi Isuzu Elf 19 Seat
  • Tiket Masuk Kawasan
  • Pemandu
  • Air Mineral
  • Makan
  • Keperluan Pribadi

Activity's Location

Dusun Brendil Provinsi, Hutan, Babadan, Kec. Paron, Kabupaten Ngawi, Jawa Timur 63253

Bagaimana cara menuju Alas Ketonggo?

Peserta berangkat rombongan tidak terpisah dengan kendaraan lain. Dalam hal ini hanya akan menggunakan 1 armada kendaraan saja.

Apakah ada batasan usia untuk tour ini?

Anda harus sudah dewasa dan berusia minimal 20 tahun.

Bagaimana cara booking tour ini?

Peserta bisa booking melalui web ini atau menghubungi CS paling tidak 3 hari sebelum keberangkatan supaya tim kami dapat mempersiapkan jadwal acara dengan lebih baik. Jumlah peserta bisa menyesuaikan sesuai dengan kondisi yang ada dengan ketentuan harga akan di update kembali.

Apa tujuan dari tour ini?

Peserta umum terbatas hanya pada kunjungan wisata ke beberapa lokasi di kawasan tersebut. Biasanya kegiatan dilaksanakan pada pagi hingga sore hari. Peserta khusus yang akan melaksanakan kegiatan ziarah atau ritual maka berangkat pada sore hingga malam hari.

Apakah tour tersebut aman?

Sesuai dengan kaidah dan norma yang berlaku. Peserta wajib mengikuti aturan yang ada. Tidak diperbolehkan melakukan kegiatan maksiat di lokasi tersebut.

from Rp110.000

Owner

Milenial Santri

Member Since 2023

Information Contact

Email

cs@rqtravel.id

Website

https://www.rqtravel.id

Phone

0811376166

+62 811376166